Archive for Februari 2013

Ini Infonya: Akuntansi? Siapa Takut?

Senin, 04 Februari 2013 · Posted in , ,
Wow, setelah sekian lama ngga posting, akhirnya bisa nulis lagi deh disini hehe :)

Postingan kali ini akan sedikit beda dari biasanya. Yep, sesuai judul, kali ini saya akan membahas akuntansi. Tapi tenang aja, akuntansi versi saya adalah akuntansi yg paling gampang ! maklum, saya juga ngga seberapa suka berakuntansi ria, jadi saya selalu mencari cara yg cepat untuk ngerti akuntansi itu sendiri. yuk belajar bareng, ini infonya Akuntansi? Siapa Takut?

1. Perkenalan awal dengan akuntansi
Saya pertama kali kenalan dengan akuntansi ketika saya masuk kelas 3 SMP. Waktu itu, saya selalu beranggapan bahwa akuntansi adalah sesuatu yg membosankan dan sulit untuk dikerjakan. Bahkan sampai saya lulus SMK, saya dan akuntansi masih aja bermusuhan. Eh, berhubung sekarang saya kerja di salah satu perusahaan yg bergerak di bidang software akuntansi, saya jadi mulai terbiasa untuk mengenal lebih jauh si akuntansi ini. Kesimpulan saya tentang pengertian akuntansi sih sederhana saja ya. Akuntansi adalah pencatatan transaksi yg berhubungan dengan keluar masuknya uang perusahaan, yg menentukan laba/rugi dari perusahaan itu sendiri. Jadi selama transaksi tersebut tidak menyebabkan keluar masuknya uang perusahaan, otomatis transaksi tersebut tidak bisa dan tidak boleh dimasukkan ke dalam proses akuntansi.


2. Pedekate dengan akuntansi
Setelah kenalan dengan akuntansi, dan tahu pengertian dari akuntansi, saya mulai tertarik untuk tahu lebih lagi tentang akuntansi itu sendiri. Jadi saya mulai pedekate nih, terdiri dari apa saja sih akuntansi ini? ternyata secara garis besar akuntansi terdiri dari 2 output utama. Yang pertama neraca dan yg kedua adalah laporan laba/rugi. Nah, dari 2 output laporan ini, ada juga 5 akun utama. Mereka adalah Harta (aktiva), Hutang dan Modal yg masuk dalam laporan Neraca serta Pendapatan dan Biaya yg masuk dalam laporan L/R (laba/rugi). Untuk pembagian peletakan debit kreditnya, adalah sebagai berikut :

===NERACA:
- HARTA = Debit
- HUTANG = Kredit
- MODAL = Kredit

===LABA/RUGI:
- PENDAPATAN = Kredit
- BIAYA = Debit


3. Mulai menyayangi akuntansi
Nah, setelah kita mulai paham garis besar dari akuntansi, sudah saatnya kita menerapkan sikap untuk menyayangi akuntansi hehe. Karna mau sekeras apapun kita berusaha, kalo dasarnya ngga suka dan ngga mau berusaha untuk suka, ya mau gimana lagi. Menyayangi akuntansi yg saya maksudkan adalah mulai membuang perasaan bahwa akuntansi itu susah ! karna pada dasarnya setiap usaha itu ngga mungkin lepas dari akuntansi. Aseeeekk...


Oke, itu tadi dasar-dasar dalam akuntansi menurut saya :)
setelah postingan ini, saya juga akan membahas tentang info-info akuntansi lainnya, mulai dari daftar akun, jurnal umum, retur, kelompok harta, dan lain sebagainya. Yang penting mulai sekarang teman-teman info-ers wajib teriak : "Akuntansi? Siapa Takuuuuuuuut?"


Baca Selengkapnya-->
ini-infonya.blogspot.com. Diberdayakan oleh Blogger.